Stand Dishub di Lampung Fair Pamerkan Program Darat, Laut dan Udara

Berbagai program keberhasilan baik yang sedang berjalan,akan dan telah berjalan dibidang Perhubungan Darat,Laut maupun bidang Perhubungan Udara dipamerkan di stand Dishub Provinsi Lampung di ajang perhelatan Lampung Fair 2018 PKOR Wayhalim.

Kepala seksi Fasilitas pendukung Dishub Provinsi Lampung Supriyadi,SH,MM ditemui di stand pameran Lampung Fair 2018 PKOR Wayhalim, Rabu (17/10) malam mengatakan, program keberhasilan Gubernur Lampung dalam mewudkan Bandara Radin Inten II terus dilakukan mendekati finalisasi bandara Internasional, mulai waiting room,area parkir hingga landasan pacu maupun apronp parkir pesawat, ujar Supriyadi.

" Peningkatan status bandara Internasional sudah siap, perjalanan dan perbaikan layanan embarkasi haji penuh Internasional  sudah terlihat baik dan lebih profesional," kata Supriyadi didampingi petugas piket stand Emilia Astuti.

Bandara Radin Inten II saat ini memiliki 3 lantai mewah dengan luas 9,500m2 dengan kapaaitas 8juta dan gedung parkir 4 lantai dengan daya tampung 800 kendaraan roda empat serta 200 kendaraan roda dua, jelas dia.

Dibidang Perkeretaapian, kata Supriyadi, saat ini kita telah ada angkutan kereta api ekonomi Kuala Stabas AC premium. Keretapi dengan rute Tanjung Karang- Baturaja sebagai bentuk perbaikan pelayanan bagi masyarakat yang telah dioperasikan sejak tanggal 11 Juni 2018 lalu,kata dia.

Bidang Laut, pembangunan dermaga premium merupakan inisiatif dari Presiden Joko Widodo sebagai jawaban terhadap keluhan maayarakat tentang lamanya penyebrangan rute pelabuhan Bakauheni- Merak secara PP.

"Ya,selain itu seringanya kejadian antrian bersandar yang cukup lama memakan waktu hingga 2-3 jam," kata Supriyadi.

Selain itu,adanya pembangunan dermaga eksekutif 6 dan pembagunan dermaga eksekutif 7 di pelabuhan Bakauheni, tambah dia.

Selain program unggulan Pemerintah Provinsi di sektor Perhubungan baik bidang Perhungan Darat,Laut maupun Udara, ajang perhelatan Lampung Fair di stand Dishub Provinsi menjadikan tim kebersamaan yang kami pajang seperti, terkait program Damri,dimana moda angkutan Damri terus menjadi lebih baik dan nyaman dimata masyarakat, selain itu, kerjasama disektor pendidikan penerbangan melalui Sekolah Penerbangan di CAT, tandas dia.(HD)